Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Babinsa dan Petugas Kelurahan Kampung Kajanan Cegah Demam Berdarah dengan Fogging!

Selasa, 30 April 2024 | 09:40 WIB Last Updated 2024-04-30T01:52:27Z

Buleleng,Bali - Musim hujan yang tiba bersamaan dengan meningkatnya potensi demam berdarah (DBD) mendorong Kelurahan Kampung Kajanan untuk bergerak cepat bersama Dokter Caput dalam menggelar fogging di seluruh wilayahnya. 

Kegiatan ini dilaksanakan pada Minggu pagi, 28 April 2024, sebagai upaya proaktif dalam mencegah berkembang biaknya jentik nyamuk DBD.

Fogging yang dipimpin oleh Lurah Kampung Kajanan dan Dokter Caput ini turut didampingi oleh Babinsa Serma Saroni Koramil 01/Buleleng dan Bhabinkamtibmas Aiptu Caryanto, serta seluruh Kaling dan RT di Kampung Kajanan.

Langkah sigap ini tidak hanya melibatkan fogging, tetapi juga edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dan melakukan pembersihan secara berkala. Selain itu, pemberian abate pada bak air dan tempat penampungan air lainnya juga menjadi bagian penting dalam pencegahan DBD.

Fogging ini diharapkan dapat meminimalisir risiko penularan DBD dan memberikan rasa aman bagi masyarakat.
×
Berita Terbaru Update